SUV Listrik Hyundai Inster Dipastikan Segera Meluncur di India

HYUNDAI
HYUNDAI

Setelah meluncur di Eropa, Hyundai Inster dikonfirmasi akan segera hadir di India. Kelak akan memasuki segmen kendaraan listrik kompak dengan harga yang terjangkau. Desainnya yang unik dan modern mengadopsi beberapa elemen dari Hyundai Exter. Pabrikan juga menambahkan beberapa ornamen khas EV, seperti grille tertutup dan port pengisian yang terletak di bagian depan. 

Hyundai Inster menjadi EV yang sangat ditunggu oleh konsumen di negara-negara berkembang seperti India dan Indonesia. Dengan desain kompak dan fitur yang lengkap, banyak konsumen telah menantikannya sejak pertama kali diperkenalkan.

Secara dimensi, mobil ini memiliki panjang 3.825 mm, lebar 1.610 mm, dan tinggi 1.575 mm, namun tetap dapat menampung hingga lima penumpang dengan ruang bagasi yang memadai. Tersedia dua pilihan varian dengan baterai berkapasitas 42 kWh dan 49 kWh yang menawarkan jangkauan maksimal hingga 355 km.

Hyundai Inster juga menampilkan sentuhan sporty. Seperti spoiler atap yang dipasang bersama lampu belakang yang tinggi. Ada juga palang hitam yang menghubungkan lampu belakang dan menampilkan logo Hyundai di tengah. Sisi samping mobil ini terlihat lebih dinamis dengan lengkungan sepatbor tebal dan pelek dengan desain aerodinamis.

Di interior, Hyundai Inster menampilkan ciri khas Exter. Mulai dari tata letak hingga fitur-fiturnya. Sistem hiburan terpusat di layar 10,25-inci yang terintegrasi dengan layar cluster meter berukuran sama. Fitur kenyamanan seperti AC digital, pengisi daya nirkabel untuk smartphone, dan ventilasi untuk kursi baris pertama juga tersedia. Seluruh pengaturan fitur dapat diakses melalui lingkar kemudi yang dilapisi kulit. Fitur tambahan seperti kamera 360 derajat dan lampu ambient juga disertakan di dalam kabin.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *