Akhirnya Meluncur Harga Mazda MX-30 Rp860 Juta

Mazda MX-30
Mazda MX-30

Mazda Indonesia resmi meluncurkan Mazda MX-30. Kendaraan listrik pertama pabrikan Hiroshima kini tersedia di pasar Indonesia. Diluncurkan Senin, 11 November 2024, MX-30 menandai komitmen PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) untuk mengambil bagian aktif dalam segmen kendaraan listrik.

Mazda MX-30 datang dengan desain unik dan ramah lingkungan. Dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pasar perkotaan. Kendaraan ini dilengkapi dengan teknologi e-Skyactiv yang menawarkan efisiensi energi dan pengalaman berkendara premium khas Mazda.

Harganya Rp860 juta (on the road Jakarta). Untuk pasar Indonesia, saat ini hanya ada satu varian MX-30 yang tersedia, yaitu varian EV atau e-Skyactiv. Mazda berjanji sensasi Jinba Ittai yang menjadi ciri khas mereka tetap terasa, meskipun MX-30 sepenuhnya ditenagai oleh listrik.

Mobil ini memiliki teknologi powertrain e-Skyactiv dan fitur keamanan terbaru yang termasuk dalam paket i-Activsense. Menawarkan jarak tempuh sekitar 200 km dengan sekali pengisian daya penuh, berkat baterai berkapasitas 35,5 kWh yang terletak di bawah lantai kabin, dengan output tenaga 145 PS  dan torsi 270,9 Nm.

Desainnya sangat mencerminkan identitas model 7G (generasi ketujuh) Mazda, sehingga ada kesamaan elemen desain dengan Mazda3, CX-30, dan CX-60. Ciri khas MX-30 terletak pada desain Freestyle Door-nya, yang memiliki bukaan pintu baris kedua serupa dengan RX-8. Selain itu, fascia belakangnya menarik dengan lekukan lampu belakang lebih agresif dibandingkan model Mazda lainnya.

Mengenai konsol tengah, MX-30 menawarkan desain unik. Layout floating dimungkinkan karena absennya terowongan transmisi seperti mesin konvensional. Mazda mendesain konsol tengah ini tidak hanya unik, tetapi juga lebih praktis. Berbeda dari model lain, MX-30 menggunakan tuas transmisi model joystick yang mirip dengan CX-60, dan paddle shifter pada setir digunakan untuk mengatur tingkat tekanan pedal gas, bukan untuk regenerative braking.

“Mazda MX30 ini adalah bukti manifestasi idealisme Mazda untuk menghadirkan kendaraan yang menyenangkan dikendarai sesuai filosofi Jinba Ittai, namun dengan teknologi yang lebih ramah lingkungan,” ujar Ricky Thio,Chief Operating Officer PT EMI.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *